SELEGSI 2022 ( SEKOLAH LEGISLASI DAN ADVOKASI)
SELEGSI
merupakan progam kerja DPM-FP 2022 yang merupakan modifikasi dari
program kerja DPM-FP 2021. Kegiatan ini dilakukan selama 2 hari dari
tanggal 16-17 Juli 2022 di Universitas Trunojoyo Madura. SELEGSI sendiri
merupakan singkatan dari sekolah Legislasi dan Advokasi yang bertemakan
"Terbentuknya Jiwa Legislator Muda Yang Kritis Guna Menyambut Indonesia
Emas 2045". Acara ini mendatangkan pemateri yang sangat keren, dan
pastinya sangat berpengaruh bagi mahasiswa. Pemateri yang didatangkan
yaitu Slamet Ariyadi, S.Psi ( Anggota Komisi 1 DPR RI) yang ternyata
berhalangan hadir sehingga harus diganti oleh pemateri lain yaitu Misdar
Mahfudz, S.Sos., M. Sosio. Kemudian pemateri selanjutnya yaitu H.
Muhammad Nasih Aschal, S.Pd ( Anggota DPRD Jawa Timur) yang juga
berhalangan hadir dalam acara, Mathur Husyairi, S.Ag ( Anggota DPRD Jawa
Timur), Dr. Safi, S.H.,M.H (Dekan Fakultas Hukum) juga berhalangan
hadir dalam acara, dan Kurdi S.T ( Ketua Umum DPMKM 2020). Kegiatan ini
dirancang agar peserta dapat belajar dan mengetahui tentang apa itu
legislasi dan advokasi, serta bagaimana cara menjadi pemimpin yang baik.
Acara
ini bukan hanya penyampaian materi saja, akan tetapi di akhir acara ada
praktik langsung yaitu FGD dengan topik "Pemindahan Ibu Kota Negara"
yang di pimpin oleh demisioner DPM-FP 2021 dan berlangsung secara
meriah.
#dpmfp2022
#dpmfpertanian2022
#vivalegislativa
#utmapik
0 komentar:
Posting Komentar